Sehingga menurut Rocky Gerung, untuk melawan Jokowi, PDIP menggunakan gimik pencalonan Anies Baswedan di Pilkada DKI Jakarta 2024, yang bisa menyebabkan mantan Wali Kota Solo itu bingung mengambil langkah.
"Perlawanan terhadap Jokowi itu justru diwadahi oleh PDIP melalui gimik tentang pencalonan Anies Baswedan dan itu akan membuat Jokowi itu langkahnya apa, kan Jokowi selalu berpikir enggak mungkin PDIP bisa menggaet Anies tuh," ucapnya, dikutip dari YouTube Rocky Gerung Official, Sabtu (15/6/2024).
Diketahui, PDIP dan Anies Baswedan saling melempar pujian terkait peluang maju di Pilkada Jakarta 2024, keduanya terlihat saling tertarik untuk bekerja sama dalam kompetisi tersebut.
Ketua DPP PDIP Puan Maharani menyebut Anies cukup menarik ketika bicara peluangnya untuk diusung di Pilkada Jakarta 2024. "Menarik juga Pak Anies," kata Puan di kompleks parlemen Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (4/6/2024), dikutip dari Detik.
Ia mengatakan PDIP terbuka nekerjasama dengan partai lain, dan sekarang masih membahas nama-nama untuk diusung. "PDIP siap bekerjasama dengan siapa saja," imbuhnya.
Artikel Terkait
Celios Soroti APBN 2025: Penerimaan Turun, Belanja Membengkak, Defisit Nyaris Tembus Batas
PDIP Keluarkan Surat Tegas: Kader Dilarang Keras Korupsi dan Menyalahgunakan Kekuasaan
PDIP Santai Saja Menyikapi Klaim Kaesang Soal Kandang Gajah
Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis Bersilaturahmi ke Kediaman Jokowi