Damai dan Eggi Ungkap Understanding dengan Jokowi Soal Ijazah di Solo

- Selasa, 20 Januari 2026 | 21:25 WIB
Damai dan Eggi Ungkap Understanding dengan Jokowi Soal Ijazah di Solo

Pertemuan di Solo antara Damai Hari Lubis, Eggi Sudjana, dan mantan Presiden Joko Widodo ternyata tak sekadar basa-basi. Ada kesepakatan yang mengemuka, begitu klaim Damai. Ia mengungkapkannya dalam sebuah tayangan televisi swasta yang kemudian ramai di YouTube pada Selasa, 20 Januari 2026.

Menurut Damai, dalam pertemuan tanggal 8 Januari itu, Jokowi sendiri yang menawarkan sebuah "understanding" terkait kasus ijazah palsu yang selama ini jadi perdebatan. Kata itu, "understanding," diucapkan Damai dengan nada yang jelas.

Eggi Sudjana, yang hadir bersamanya, disebut merespons tawaran itu dengan positif. Namun, responnya punya gaya tersendiri.

"Bukan saya berarti mau ngelawan Bapak ya, tapi enggak mungkin saya ngelawan Bapak. Bapak kan orang hebat,"


Halaman:

Komentar