murianetwork.com - Deretan merek kendaraan bermotor roda dua, juga akan ramaikan ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) yang akan di gelar 15 – 25 Februari di JIEXpo, Kemayoran, Jakarta Pusat.
Menurut Project Manager IIMS 2024, Rudy MF, yang ditemui di sela acara Media Gathering di Jakarta, beberapa waktu lalu bahwa peserta dari merek kendaraan bermotor roda dua itu tidak hanya sepeda motor konvensional saja.
“Nanti bukan hanya motor konvensional saja tetapi juga brand sepeda motor listrik. Menariknya, jumlah peserta dari kendaraan bermotor roda dua listrik itu justeru yang lebih banyak,” ungkap Rudy.
Kurang lebih 15 merek sepeda motor listrik yang telah menyatakan kepastiannya hadir di IIMS 2024. Diantaranya Alva, Davigo, Gesits, Green Tech, Keeway EV, Pacific Bike, Polytron, Rakata, Selis, SMEV, United e-Bike, VMOVE, Volta, Yadea, serta ZPT.
Sementara untuk merek sepeda motor konvensional yang akan ikut dalam ajang IIMS nanti ada merek Aprilia, Astra Honda Motor (AHM), Benelli-Keeway, Italjet, Kawasaki, Moto Guzzi, Peugeot, Piaggio, Royal Enfield, Royal Alloy, Scomadi, Vespa, serta Yamaha.
Artikel Terkait
Dari Bensin ke Listrik: Kisah Driver Ojol yang Hemat Rp 45 Ribu Sehari
Hyundai Creta Alpha Meluncur, Tampil Garang dengan Sentuhan Hitam Dominan
Pasar Otomotif Indonesia 2026: Gelombang Baru Merek Premium dan Listrik Siap Serbu
Geliat Otomotif 2026: Gelombang Mobil Listrik dan Hybrid Siap Serbu Pasar Indonesia