murianetwork.com - Nottingham Forest resmi berpisah dengan pelatih Steve Cooper pada Selasa waktu setempat, di tengah kabar klub papan bawah Liga Inggris itu siap merekrut Nuno Espirito Santo.
Cooper dipecat setelah Forest menjalani serangkaian hasil buruk, yakni hanya meraih satu kemenangan dari 13 pertandingan Liga Inggris. Hasil negatif ini membuat Forest hanya satu posisi di atas zona degradasi.
Forest dikabarkan telah melakukan sejumlah diskusi dengan mantan pelatih Tottenham Hotspur dan Wolverhampton, Nuno, agar pria asal Portugal itu ingin kembali berkarier di Liga Inggris.
Baca Juga: Dikritik Tajam Roy Keane, Virgil van Dijk: Saya Mengerti Dia...
“Hari ini Steve Cooper telah dibebastugaskan dari tugasnya sebagai pelatih kepala Nottingham Forest, setelah menjabat posisi tersebut selama dua tahun,” demikian pernyataan klub seperti dikutip AFP.
“Klub akan membuat pengumuman lebih lanjut mengenai pelatih kepala baru dalam waktu dekat,” tambahnya.
Artikel Terkait
Lima Andalan Indonesia Siap Serbu Perempat Final Malaysia Open
Lima Harapan Indonesia Siap Serbu Perempat Final Malaysia Open
Pelita Jaya Nyalakan Ambisi Juara dengan Skuad Baru di IBL 2026
El Clásico Kembali Berpesta di Final Piala Super Spanyol 2026