Aturan Servis 25 Detik di Indonesia Masters, Fajar/Fikri: Main Kayak Biasa Aja

- Rabu, 21 Januari 2026 | 07:40 WIB
Aturan Servis 25 Detik di Indonesia Masters, Fajar/Fikri: Main Kayak Biasa Aja

JAKARTA – Sorotan tajam mengarah ke aturan baru BWF di Indonesia Masters 2026: servis harus dilakukan dalam 25 detik setelah reli berakhir. Tapi, bagi Fajar Alfian dan Moh Shohibul Fikri, regulasi yang diuji coba ini sepertinya bukan masalah besar. Buktinya, mereka dengan percaya diri melibas pasangan Taiwan, Chen Zhi Ray/Lin Yu Chieh, di babak 32 besar.

Pertandingan di Istora Senayan, Selasa (20/1/2026) itu berakhir dengan skor meyakinkan, 21-16 dan 21-10. Dominasi mereka terlihat jelas dari awal hingga akhir. Tujuan aturan baru ini sebenarnya sederhana: menjaga tempo permainan tetap cepat dan dinamis, tanpa banyak jeda.

Lantas, bagaimana tanggapan sang pemain?

“Tadi kayak belum berasa aja...main kayak biasa aja sih, kayak normal-normalnya. Jadi kami belum paham juga sih tadi sebetulnya, belum ada peringatan dari wasit,”

Ujar Fikri seusai laga. Baginya, ritme permainan berjalan seperti biasa, tanpa tekanan berarti dari hitungan waktu yang baru.

Rekannya, MURIANETWORK.COM Alfian, punya cerita sedikit berbeda. Dia mengaku sempat kebingungan. Pasalnya, dia tidak terbiasa melihat indikator waktu servis yang tiba-tiba muncul di papan skor pertandingan.


Halaman:

Komentar