MANCHESTER Kabar itu sempat ramai: Antonio Conte dikabarkan sangat berminat memboyong Kobbie Mainoo ke Napoli. Gelandang muda Inggris itu disebut-sebut sebagai target utama di bursa transfer musim dingin ini.
Memang, ada alasan yang masuk akal. Conte punya rekam jejak bagus menangani pemain yang 'terbuang' dari Manchester United. Scott McTominay dan Rasmus Hojlund adalah buktinya. Keduanya seperti menemukan kehidupan baru di bawah asuhannya. Jadi, wajar jika Mainoo diisukan akan menyusul.
Tapi situasinya berubah. Rupanya, ada perkembangan terbaru dari sang pemain sendiri.
Mainoo, yang berusia 20 tahun, sekarang memilih untuk bertahan. Ia bersiap tetap membela Setan Merah setidaknya sampai akhir musim ini. Padahal sebelumnya, di bawah pelatih sebelumnya Ruben Amorim, ia kerap hanya duduk di bangku cadang dan sempat berupaya untuk mencari kesempatan main lewat pinjaman ke Napoli.
Artikel Terkait
Balas Dendam Korea Selatan Siap Uji Nyali Garuda Futsal di Indonesia Arena
Persis Solo Garap Lima Pemain Baru, Trio Serbia Jadi Andalan
Rizky Dwi Pangestu Pilih Garudayaksa FC demi Menit Bermain dan Ambisi Promosi
Persebaya Ganti Haluan: Dari MBG ke BBM, Tavares Siapkan Era Baru di Lini Depan