SINAR HARAPAN--Irak memastikan diri lolos ke 16 besar Piala Asia 2023 setelah mengalahkan Jepang 2-1 pada laga kedua Grup D, Jumat (19/1/2024) malam WIB.
Irak tampil dengan susunan pemain yang sama seperti saat mengalahkan Indonesia 3-1. Pertandingan kedua ini berlangsung di Education City Stadium.
Irak tampil percaya diri dan mampu mengejutkan Jepang melalui gol cepat yang dicetak Ayman Hussein pada menit ke-5. Ia dengan kepercayaan diri menerima umpan silang Yousessef Amyn dan melesakkan bola ke gawang Jepang.
Irak beberapa kali melakukan serangan balik meski secara keseluruhan Jepang lebih unggul dalam penguasaan bola. Pertahanan Irak yang disiplin menyulitkan para pemain Jepang menembus daerah pertahanan mereka.
Irak tetap berdisiplin menjaga daerah pertahanan dari gempuran para pemain Jepang dengan sekali-sekali melakukan serangan balik.
Pada injury time babak pertama Irak justru kembali mengejutkan Jepang dengan menyarangkan gol kedua ke gawang Suzuki melalui sundulan kepala Hussein.
Artikel Terkait
Sabar-Reza Tumbang di Perempat Final Malaysia Open Setelah Duel Sengit
Fajar/Fikri Tumbangkan Raksasa India, Lolos ke Semifinal Malaysia Open
Comeback Apik Fajar/Fikri Buka Jalan ke Semifinal Malaysia Open
Undian Kejuaraan Beregu Asia 2026: Indonesia Langsung Dihadang Malaysia dan Jepang