Usai melaksanakan doa dan memberikan salam penghormatan terakhir, Kapolri mengadakan pertemuan tertutup dengan keluarga keraton, termasuk GKR Paku Buwono XIII dan KGPAA Hamangkunegoro Sudibya Rajaputra Narendra Mataram.
Pertemuan tersebut juga membahas koordinasi pengamanan untuk prosesi pemakaman. Kapolri memastikan seluruh jajarannya akan dikerahkan untuk mengamankan acara hingga selesai. "Kami tadi juga sempat untuk ikut berdoa dan tentunya kita dari kepolisian akan melaksanakan kegiatan rangkaian pengamanan agar prosesi mulai dari pemakaman sampai dengan selesai nanti dan tentunya hal-hal lain yang diperlukan," jelas Jenderal Sigit.
PB XIII meninggal dunia pada Minggu (2/11/2025). Sang Raja disemayamkan di Sasono Parasdya Keraton Solo dan rencananya akan dimakamkan di Makam Raja Imogiri, Yogyakarta, pada Rabu (5/11/2025).
Baca artikel selengkapnya untuk informasi mendetail mengenai perkembangan terbaru.
Artikel Terkait
Tumpahan Oli di Kelapa Gading: 8 Pemotor Jatuh, Damkar Siram Jalan 200 Meter
Lula Tawarkan Diri Sebagai Mediator, Desak AS dan Venezuela Berdialog untuk Hindari Invasi
Revisi UU HAM 1999: KemenHAM Pastikan Penguatan, Bukan Pelemahan Komnas HAM
Rumah Hakim PN Medan Khamozaro Waruwu Terbakar Saat Pimpin Sidang Korupsi