Ratusan santri di Pondok Pesantren Nurul Azhar, Rumbai Bukit, Kota Pekanbaru, tampak sibuk menggali dan menanam. Suasana riuh rendah itu bukan kegiatan belajar biasa, melainkan aksi penanaman 21.000 pohon yang digelar serentak oleh Ditbinmas Polda Riau. Aksi ini digelar untuk memperingati Hari Pohon Sedunia 2025.
AKBP Raden Edi Saputra, Kasubdit Binsatpam/Polsus Ditbinmas Polda Riau, yang hadir memimpin kegiatan, mengaku terkesan dengan sambutan hangat para santri. Menurutnya, kegiatan ini jauh lebih dari sekadar seremoni belaka. “Ini adalah bagian nyata dari komitmen keberlanjutan program Green Policing,” tegasnya.
“Kondisi pencemaran lingkungan di Riau inilah yang mendorong Kapolda meluncurkan Green Policing. Lewat penanaman pohon, kami ingin mengedukasi masyarakat tentang pentingnya menjaga alam,” ujar AKBP Raden, Jumat (21/11/2025).
Ia juga menekankan betapa vitalnya peran pohon bagi kehidupan. Tak cuma soal oksigen, pohon punya segudang manfaat lain bagi manusia dan ekosistemnya. Program ini bertujuan mendukung gerakan penghijauan, meningkatkan kesadaran lingkungan, serta menjaga harmoni antara keamanan dan kelestarian alam. Di sisi lain, upaya ini juga diharapkan bisa melindungi sumber daya Riau dari ancaman karhutla, deforestasi, dan berbagai bentuk kejahatan lingkungan lainnya.
Artikel Terkait
Dapur Gizi di Sragen Dipaksa Pindah Usai Berdampingan dengan Kandang Babi
Generasi Z Paling Kencang Tolak Wacana Pilkada Lewat DPRD
SPPG di Sragen Dipindahkan Usai Protes Berdampingan dengan Peternakan Babi
Prabowo Terpana, Lima Emas Martina Ayu Bergelayut di Istana