Viral Pernyataan Yudo Sadewa: "Mahasiswa Dibayar untuk Demo" - Analisis dan Reaksi Netizen
Yudo Sadewa, putra dari Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa, menjadi sorotan publik setelah membagikan video singkat berisi peringatan kontroversial untuk para mahasiswa. Video yang kini viral di media sosial ini menuai beragam reaksi dari netizen.
Dalam video tersebut, Yudo Sadewa terlihat mengenakan masker putih dan hoodie hitam. Ia menyampaikan pesan yang mengejutkan bagi para mahasiswa yang akan lulus kuliah.
"Guys nanti kalau kalian udah lulus kuliah jangan kaget kalau temen kalian yang dulu ikut demo aktif, jadi tersangka kasus korupsi, guys," ujarnya dalam video.
Pernyataannya semakin kontroversial dengan tambahan, "Karena jaman sekarang mahasiswa tuh dibayar untuk demo."
Tak hanya di video, Yudo juga menuliskan keterangan yang tak kalah mencengangkan di kolom caption. Ia menulis, "Mereka demo bukan karena antikorupsi tetapi karena tidak kebagian jatah."
Artikel Terkait
Menag: NU Itu Keluarga Besar, Dinamika Internal adalah Hal Wajar
Gugatan ke MK: Anggaran Pendidikan Dikorupsi untuk Makan Bergizi Gratis
Gus Yahya Buka Suara soal Absennya Prabowo di Puncak Harlah NU
Peringatan Satu Abad NU: Ribuan Warga Padati Istora untuk Rayakan Mengawal Indonesia Merdeka