MURIANETWORK.COM - Beredar video viral di media sosial terjadinya praktik pungutan liar (pungli) diduga dilakukan oknum Dinas Perhubungan (Dishub) terhadap seorang sopir bajaj di kawasan Salemba Raya, Jakarta Pusat.
Merespons hal tersebut, Kepala Dishub DKI Jakarta Syafrin Liputo menegaskan, pihaknya akan melakukan pemeriksaan terhadap pihak yang bersangkutan.
"Kami tetap akan lakukan pemeriksaan kepada jajaran yang bersangkutan pada hari Senin, 30 Juni 2025," ungkapnya saya dihubungi, Sabtu (28/6/2025) malam.
Sebagai informasi, Dalam video yang beredar, berbunyi bahwa supir Bajaj setiap hari menyetor sebungkus rokok kepada pihak diduga petugas Dishub tersebut.
Usai memberikan sebungkus rokok tersebut, diduga petugas Dishub yang menggunakan mobil derek itu pun bergegas pergi.
"Petugas Dishub, pakai seragam masih aja malak ke sopir Bajaj," bunyi suara dalam video yang beredar tersebut.
Kemudian dalam video yang diunggah @warganetjabodetabek itu pun terlihat sopir Bajaj mengeluh mengalami pemalakan setiap hari.
"Di palak setiap hari sama preman berseragam," katanya.
Kepala Suku Dinas Perhubungan (Kadishub) Jakarta Pusat Wildan Anwar mengatakan, pihaknya akan mengecek kejadian tersebut.
Artikel Terkait
PDIP Anggap Mekanisme Recall Langsung oleh Rakyat Bisa Picu Keributan
Mantan Dirut ASDP Hadapi Vonis di Tengah Polemik Kerugian Negara Rp 1,27 Triliun
Banjir Bandang Taman Safari Bogor, Pengunjung Dievakuasi Lewat Jalur Alternatif
Ratusan Ternak di Lumajang Hangus Terpanggang Awan Panas Semeru