Jateng Siaga, Pesawat Penyemaian Garam Diterbangkan untuk Redam Hujan Ekstrem

- Rabu, 28 Januari 2026 | 12:24 WIB
Jateng Siaga, Pesawat Penyemaian Garam Diterbangkan untuk Redam Hujan Ekstrem

Penyemaiannya fokus pada area yang disebut Target 1. Lokasinya sekitar 52 hingga 82 nautical mile dari Bandara Ahmad Yani Semarang, tepatnya di sektor radial 298 hingga 309 derajat. Menurut Fadhlan, wilayah perairan utara Jateng itu dipilih karena kondisinya masih mendukung untuk tumbuhnya awan hujan.

Ungkapnya.

Selama penerbangan, tim mengamati awan Cumulus Congestus yang puncaknya menjulang sampai 15.000 kaki. Dasar awan ini ada di ketinggian 4-5 ribu kaki. Mereka juga menemukan awan Stratocumulus, dengan ketinggian yang sedikit berbeda.

Jelas Fadhlan menerangkan.

Pada intinya, operasi ini adalah sebuah manuver untuk mengalihkan ancaman. Dengan menyemaikan garam, diharapkan hujan ekstrem bisa dikurangi di daratan dan lebih dialihkan ke wilayah perairan. Langkah ini bukan cuma soal mengatur cuaca, tapi bagian dari mitigasi bencana hidrometeorologi seperti banjir dan genangan yang kerap menghantui saat puncak musim hujan seperti sekarang.


Halaman:

Komentar