Usaha Kecoh Polisi Gagal Total
Menariknya, sebelum ditangkap, Resbob sempat berusaha mengecoh aparat. Upayanya itu, sayangnya, tidak berhasil.
Hendra Rochmawan membeberkan, Resbob mencoba trik dengan menitipkan ponselnya kepada pacar yang berada di Surabaya. "Dia komunikasi dengan pacarnya di Surabaya, sempat HP dititipin ke pacarnya untuk mengecoh kita," jelas Hendra.
Tapi, upaya itu sia-sia.
"Kita lakukan terus pengejaran, akhirnya ditangkap di wilayah hukum Jawa Tengah," sambungnya. Dia ditangkap dalam keadaan sendirian.
Sekarang, Resbob sudah berada dalam tahanan. Setelah diamankan, dia langsung dibawa dari Bandara Ahmad Yani menuju Jakarta via Bandara Cengkareng. Rencananya, dia akan dibawa ke Polda Jawa Barat untuk menjalani proses hukum lebih lanjut.
"Sudah diamankan, berangkat dari Bandara Ahmad Yani menuju Cengkareng, Jakarta," pungkas Hendra menegaskan.
Artikel Terkait
Roy Suryo dan Dokter Tifa Gugat Pasal Pencemaran Nama Baik ke MK
Duka dan Amarah di Boyolali: Bocah Tewas, Ibu Kritis dalam Perampokan Biadab
Tragedi Lula Lahfah: Tabung Pink dan Misteri Kematian yang Tak Terautopsi
Anggota DPRD Pelalawan Ditetapkan Tersangka, Ijazah SD-SMP Diduga Palsu