Beby Prisillia Dinyatakan Negatif Narkoba, Diperbolehkan Pulang Usai Pemeriksaan Polisi
Kasus penangkapan Onadio Leonardo atau Onad atas dugaan narkoba turut melibatkan pemeriksaan terhadap istrinya, Beby Prisillia. Setelah Onad ditangkap di kawasan Ciputat Timur, Tangerang Selatan, Beby juga sempat diamankan oleh pihak kepolisian untuk dimintai keterangan.
Kasi Humas Polres Metro Jakarta Barat, AKP Wisnu Wirawan, mengonfirmasi bahwa proses pemeriksaan terhadap Beby Prisillia telah selesai dilaksanakan. Ia menyatakan bahwa hasil tes urine yang dilakukan terhadap ibu dua anak tersebut menunjukkan hasil negatif untuk penggunaan narkoba.
"Kalau istrinya pemeriksaan dan hasil cek urinenya, sudah selesai dilaksanakan pada hari Kamis, dan negatif. Dan sudah dipulangkan," ungkap Wisnu Wirawan saat dikonfirmasi oleh media pada Sabtu (1/11).
Dengan demikian, Beby Prisillia telah diizinkan untuk pulang dan dapat kembali beraktivitas seperti biasa. Wisnu Wirawan juga menambahkan, "Makanya kemarin dia sudah bisa update status di sosmed."
Artikel Terkait
Coki Pardede Beri Dukungan untuk Onadio Leonardo, Ungkap Pesan Haru
Lita Gading Laporkan Ahmad Dhani ke Polisi, Tolak Damai & Tuntut Pensiun DPR
Rianti Cartwright Naik Gunung Bromo Sendirian, Ini Cerita & Tipsnya
Putri DA Hamil Anak Pertama! Unggah Foto USG dan Mohon Doa Restu