Olla Ramlan dan Pacar Berondongnya: "Jalanin Aja Dulu"
Hubungan Olla Ramlan dengan aktor muda Tristan Molina memang menarik perhatian. Pasalnya, selisih usia mereka terpaut jauh, hingga dua dekade lebih. Meski begitu, Olla tak tampak sungkan. Malah, kemesraan mereka kerap terpampang di media sosial, lengkap dengan momen liburan bersama yang hangat.
Namun begitu, di balik kemesraan itu, Olla ternyata punya cerita lain. Dalam sebuah kesempatan di program Spill D Tea TRANS TV, ia buka-bukaan soal status hubungan mereka yang masih sangat awal.
"Not yet, belum nyampe cinta," ujar Olla dengan santai.
Artis yang pernah menikah dengan Aufar Hutapea ini menjelaskan, meski statusnya sudah resmi pacaran, perasaan cinta yang mendalam belum sepenuhnya tumbuh. Menurutnya, mereka masih butuh waktu untuk saling mengenal lebih jauh.
"Kami kan baru dua bulan, itu kan butuh proses," tuturnya.
Artikel Terkait
Luna Maya Ungkap Rahasia Kehangatan Rumah Tangga Bersama Maxime Bouttier
Luna Maya Ungkap Kunci Pernikahan Minim Drama: Dijalani Saja dengan Santai
Reza Gladys Lepas dari Drama Hukum, Kini Seru-seruan Parodi Roby Tremonti
Aurelie Moeremans Buka Luka Masa Lalu, Luncurkan Buku untuk Lawan Child Grooming