Mahkota Miss Universe 2025 dan Segudang Aib yang Mengiringinya

- Jumat, 21 November 2025 | 23:20 WIB
Mahkota Miss Universe 2025 dan Segudang Aib yang Mengiringinya

Menariknya, perseteruan ini sama sekali tidak mengendurkan semangat Fatima. Malah, dia berhasil membungkam semua dengan menjadi pemenang Miss Universe 2025.

Di sisi lain, Miss Chile, Inna Moll, jadi sorotan karena video TikTok yang diunggahnya pada 6 November. Dalam video itu, dia terlihat seolah-olah mengisap kokain, mengikuti tren 'Addicted to You'. Ternyata, bubuk putih yang diisapnya itu cuma bedak yang ditabur di lengan.

Video itu langsung dicabut setelah mendapat banyak kecaman. Moll mengaku video itu dibuat atas saran penata riasnya. Taraton Aek, si penata rias, pun ikut meminta maaf. Dia bersikeras tidak ada niat buruk untuk merusak citra kontestan.

Belum selesai sampai di situ, dua juri Omar Harfouch dan Claude Makelele memilih mundur tepat sebelum kompetisi dimulai. Harfouch dengan tegas menyatakan ada juri tidak resmi yang sudah mengatur jalannya kompetisi, bahkan menentukan 30 besar.

Dia curiga para juri tidak resmi ini punya kedekatan khusus dengan beberapa kontestan. Sementara Makelele mundur dengan alasan pribadi yang tidak dijelaskan lebih detail.

Yang tak kalah panas, Miss Israel Melanie Shiraz dituding menatap sinis Miss Palestine Nadeen Ayoub. Publik langsung menghubungkan insiden ini dengan ketegangan politik antara kedua negara mereka.

Akibat video tatapan sinis yang viral itu, Shiraz mengaku mendapat ancaman mengerikan, mulai dari pembunuhan hingga pemerkosaan. Sungguh situasi yang jauh dari kesan damai yang ingin diusung kontes kecantikan ini.


Halaman:

Komentar