Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi Tegas Tindak Pelaku Vandalisme Mural Gubeng Pojok
Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi memastikan akan menindak tegas pelaku vandalisme yang merusak mural di Jalan Gubeng Pojok, Surabaya. Aksi perusakan yang dilakukan oleh orang tidak bertanggung jawab ini berhasil terekam jelas oleh CCTV.
Eri Cahyadi secara tegas meminta jajarannya untuk memburu dan memberikan hukuman yang berat kepada pelaku. "Saya minta proses dari CCTV sampai dapat hukumannya, jangan ringan-ringan. Harus berat, karena merusak fasilitas umum. Pembuat mural ini susah payah, sampai tidak tidur, anak-anak muda sampai capek. Setelah itu dirusak," tegas Eri di Balai Kota Surabaya, Selasa (4/11).
Untuk menimbulkan efek jera, Wali Kota menyatakan akan menjatuhkan sanksi pidana. "Saya pidanakan. Makanya saya sudah minta untuk masukkan itu karena merusak fasilitas, semua bisa masuk kategori pidana," jelasnya.
                        
                                
                                            
                                            
                                            
                                                
                                                
                                                
                                                
                                                
                                                
Artikel Terkait
Lenovo Legion Go 2 Resmi di Indonesia: Spesifikasi, Review, dan Harga Terbaru 2024
Biaya Haji 2026 Turun Jadi Rp87,4 Juta, Ini Rincian & Kata Puan Maharani
Diskon Hotel Singapore Hingga 40% di Mister Aladin - Liburan Hemat!
Debt Collector Pukuli dan Rampas Motor Ojol di Bandung, Massa Driver Melawan