Daftar Korban Meninggal Banjir di Semarang
Berikut adalah daftar korban meninggal dalam musibah banjir ini:
- Eko Rusianto (43), warga Panggung Kidul, Semarang Utara, tenggelam saat membersihkan sampah di kolam retensi Trimulyo.
- Faisal Azam Saputra (9), tenggelam saat bermain di sekitar aliran air yang meluap di kawasan Jembatan Pertigaan Masjid Gebangsari, Kecamatan Genuk.
- Achmad Riefqie Arzan (7), hanyut terseret arus banjir di depan sekolahnya di Kelurahan Tlogomulyo, Kecamatan Pedurungan.
- Rahma Aurel (9), terseret arus di lokasi berbeda di Kelurahan Tlogomulyo dan ditemukan tewas dua hari kemudian.
Peringatan Basarnas untuk Warga Semarang
Budiono dari Basarnas Semarang mengimbau warga agar lebih waspada terhadap potensi banjir susulan. Hal ini mengingat curah hujan lokal di Semarang masih tergolong tinggi.
"Kami mengimbau masyarakat agar tetap siaga dan berhati-hati, terutama saat beraktivitas di sekitar saluran air," pesannya.
Data Wilayah Terdampak Banjir Semarang
Banjir yang melanda Kota Semarang diketahui berdampak pada wilayah yang tersebar di 16 kelurahan dari empat kecamatan, yaitu Gayamsari, Genuk, Semarang Timur, dan Pedurungan.
Jumlah kepala keluarga yang terdampak mencapai 22.653 KK atau setara dengan 47.646 jiwa. Selain korban jiwa, sebanyak 37 warga terpaksa mengungsi.
 
                         
                                 
                                             
                                             
                                             
                                                 
                                                 
                                                 
                                                 
                                                 
                                                
Artikel Terkait
Plaza Isuzu Fujisawa: Melihat Langsung Sejarah & Koleksi Mobil Legendaris
Dedi Mulyadi Minta Semua Pihak Tunggu Hasil Pemeriksaan Kasus Erwin
Fakta Terbaru! Hasil Uji Lemigas Pastikan Pertalite Tidak Tercampur Air
Onadio Leonardo Ditangkap Polisi karena Narkoba, Habib Jafar Ungkap Kekecewaan