Prabowo Perintahkan Intensifikasi Teknologi Hujan Buatan Atasi Banjir Jakarta

- Jumat, 23 Januari 2026 | 05:50 WIB
Prabowo Perintahkan Intensifikasi Teknologi Hujan Buatan Atasi Banjir Jakarta

Lalu, kenapa hujan bisa sehebat ini? Prasetyo menyitir data dari BMKG. Wilayah Jabodetabek saat ini sedang berada di puncak musim hujan. Puncaknya diprediksi bakal berlangsung sampai akhir Januari 2026 nanti. Wajar saja kalau potensi banjir dan genangan di kota-kota besar seperti Jakarta makin mengkhawatirkan.

"Karena memang ini memasuki puncak curah hujan sampai akhir bulan Januari berdasarkan laporan dan data dari BMKG,"

jelasnya.

Di sisi lain, bagaimana pemantauan langsung dari Presiden? Prasetyo memastikan bahwa Prabowo terus memonitor perkembangan terakhir dari lapangan. Komunikasi dengan jajaran terkait, katanya, berjalan intens selama dua hari ini untuk menangani dampak hujan lebat.

"Berkenaan dengan pertanyaan apakah Presiden memonitor, perlu kami sampaikan bahwa dalam dua hari ini beliau terus memonitor dan berkomunikasi dengan kami, jajaran di tanah air. Sebagaimana tadi kami sampaikan, itu juga atas petunjuk dan arahan dari Presiden,"

pungkas Prasetyo.


Halaman:

Komentar