Antrean Panjang di Stasiun Gambir, Penumpang Berebut Refund Tiket Gara-Gara Banjir

- Minggu, 18 Januari 2026 | 18:40 WIB
Antrean Panjang di Stasiun Gambir, Penumpang Berebut Refund Tiket Gara-Gara Banjir

Dari data yang ada, sebanyak 2.859 calon penumpang seharusnya diangkut oleh 15 kereta. Namun, hampir seribu orang di antaranya tepatnya 989 langsung memilih untuk membatalkan dan mengantre refund hari itu juga. Suasana stasiun pun ramai oleh wajah-wajah kecewa.

Franoto menyampaikan permintaan maaf atas nama perusahaan. "Kami menyampaikan permohonan maaf kepada para pelanggan kereta api," ujarnya.

Namun begitu, ada kabar baik di tengah situasi yang merepotkan ini. Bagi yang memilih refund, KAI akan mengembalikan uang mereka sepenuhnya. "Pelanggan bisa melakukan refund dan kami mengembalikan 100 persen," jelas Franoto. Setidaknya, kebijakan ini sedikit meredam kekecewaan para calon penumpang yang sudah mengantre berjam-jam.


Halaman:

Komentar