Presiden Prabowo Subianto benar-benar memberikan kejutan manis untuk para atlet pelaku sejarah di SEA Games Thailand 2025. Bonus langsung digelontorkan, dan angkanya fantastis. Untuk setiap atlet yang berhasil membawa pulang medali emas, mereka menerima Rp1 miliar. Sebuah rekor baru sebagai bonus terbesar yang pernah diberikan negara.
Menteri Pemuda dan Olahraga, Erick Thohir, yang bertugas menyalurkan apresiasi ini, mengungkap total dananya mencapai Rp465,25 miliar. Menurutnya, transfer dana itu sudah langsung dilakukan ke rekening masing-masing atlet dan pelatih lewat Bank BRI.
“Kami dari Kementerian Pemuda dan Olahraga langsung mentransfer seluruh bonus kepada masing-masing atlet dan pelatih melalui Bank BRI. Total dananya Rp465.250.000.000. Ini angka yang luar biasa,”
Ujar Erick saat melaporkan realisasi penyaluran tersebut kepada Presiden Prabowo di Istana Negara, Kamis lalu. Suasana di Istana terasa hangat dan penuh kebanggaan.
Artikel Terkait
Indef Ingatkan Pemerintah: Program Makan Gratis Bisa Jadi Beban Fiskal Jika Tak Ditata
Balita Brasil Tewas Usai Diserang Kawanan Piranha di Sungai Amazonas
Emas Kembali Jadi Raja, Geser Obligasi AS Sebagai Cadangan Terbesar Dunia
Inara Rusli Desak Istri Sah Insanul Fahmi: Tentukan Sikap, Mau Dibawa ke Mana Rumah Tangga Ini?