Diduga Sindir Nadiem Pelit, Berapa Tarif Hotman Paris Jadi Pengacara?
Hotman Paris lagi-lagi jadi sorotan. Kali ini, pengacara kondang itu diduga menyindir mantan kliennya, Nadiem Makarim, usai memutuskan mundur sebagai kuasa hukum dalam kasus dugaan korupsi yang menjerat sang mantan menteri.
Katanya sih, mundurnya Hotman karena dia sedang fokus menangani kasus besar lain. Tapi, di tengah kabar itu, muncullah isu lain. Hotman dituding menyindir Nadiem soal urusan bayaran.
Gara-garanya, dia berkomentar tentang klien kaya raya yang pelit.
Ungkapan itu langsung bikin publik berspekulasi. Banyak yang menduga Nadiem enggan merogoh kocek dalam-dalam untuk membayar jasa pengacara demi menyelesaikan kasus korupsinya. Lalu, sebenarnya berapa sih tarif Hotman Paris?
Tarif Fantastis Hotman Paris
Tarif jasa Hotman Paris ternyata bervariasi banget. Harganya sangat tergantung pada jenis kasus yang dihadapin. Makin besar dan rumit kasusnya, ya makin mahal pula tarifnya.
Untuk kasus yang dia anggap biasa aja, dia biasa terima bayaran sekitar Rp100 juta. Tapi jangan kaget, untuk kasus yang kompleks, dia pernah dibayar sampai Rp170 miliar. Fantastis!
Profil klien juga sangat mempengaruhi. Klien dengan nama besar yang terlibat kasus sulit biasanya harus bayar tarif ekstra. Kalau kasusnya sampai harus melibatkan firma besar atau internasional, ada tarif tambahan lagi, sekitar Rp8 juta hingga Rp17 juta.
Artikel Terkait
KPU Siap Gelar Rapat Usai KIP Perintahkan Buka Ijazah Jokowi
Markas Judi Online Digerebek di Batujajar, Empat CS Diamankan
Saksi Mantan Wakapolri Hadir, Gugatan Ijazah Jokowi di PN Solo Berlanjut
Tiga Penghuni Apartemen Kuningan Terjebak Lift, Diselamatkan Damkar