Tantangan & Doa SBY: AHY Buka-bukaan Soal Hidup dengan Nama Besar Yudhoyono

- Senin, 03 November 2025 | 23:30 WIB
Tantangan & Doa SBY: AHY Buka-bukaan Soal Hidup dengan Nama Besar Yudhoyono

Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), menghadiri peluncuran buku The Mentor: 9 Purnama di Sisi SBY karya motivator ternama Merry Riana. Buku inspiratif ini mengisahkan pengalaman langsung Merry Riana selama mendampingi Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), yang tak lain adalah ayah kandung AHY.

Dalam sambutannya, AHY menyampaikan apresiasi mendalam atas peluncuran buku tersebut dan membagikan refleksi pribadinya tentang tantangan menyandang nama besar 'Yudhoyono'. AHY mengakui bahwa membawa nama Yudhoyono bukanlah hal yang mudah dalam perjalanan hidupnya.

"Tidak selalu mudah untuk menyandang nama Yudhoyono. Saya, adik saya, dan keluarga kecil kami tentu tidak selalu mudah untuk menyandang nama besar Yudhoyono. Walaupun tentu kami sangat bersyukur karena banyak kemuliaan yang kami dapatkan dalam perjalanan hidup," ujar AHY dalam acara yang digelar di Ayana Midplaza, Jakarta Pusat, Senin (3/11/2025).

AHY mengungkapkan bahwa sering kali pencapaian dan kesuksesannya dianggap semata-mata karena faktor nama belakang Yudhoyono. Sebaliknya, ketika menghadapi kegagalan, nama keluarganya justru menjadi bahan pembicaraan dan cibiran.

"Ketika mendapatkan hal-hal baik atau prestasi, biasanya langsung dikaitkan dengan keberuntungan karena punya nama Yudhoyono. Tapi ketika mengalami kegagalan juga dicibir karena dianggap tidak bisa menjaga nama besar Yudhoyono," ungkapnya secara terbuka.


Halaman:

Komentar