Hujan Deras Lumpuhkan Tiga Rute Transjakarta, Genangan Hingga 40 Cm Paksa Pengalihan

- Sabtu, 31 Januari 2026 | 10:40 WIB
Hujan Deras Lumpuhkan Tiga Rute Transjakarta, Genangan Hingga 40 Cm Paksa Pengalihan

Nah, untuk rute-rute yang terdampak, berikut detailnya:

Rute JAK.05 dari Semper menuju Rorotan sudah dialihkan sejak pukul 05.54 WIB. Penyebabnya, genangan setinggi 40 cm di Jalan Madya Kebantenan membuat bus mustahil lewat.

Lalu ada rute JAK.78A (Benda-Cengkareng Timur) yang terpaksa berubah haluan mulai pukul 06.25. Khusus untuk arah Benda, bus mengambil jalur masuk dan keluar tol. Ini semua karena air setinggi 30 cm menggenang di depan pintu masuk Cengkareng Business City.

Terakhir, rute 3E antara Puri Kembangan dan Sentraland Cengkareng ikut kena imbas. Sejak pukul 07.45, bus tak lagi melintasi Jalan Gunung Merapi yang terendam. Akibatnya, pemberhentian dari Bus Stop Royal Palm 1 sampai Taman Palm 1, untuk kedua arah, sementara tidak dilayani.


Halaman:

Komentar