Kaesang Pasang Target Gila-Gilaan: Jateng Harus Jadi Kandang Gajah PSI di 2029

- Senin, 12 Januari 2026 | 08:45 WIB
Kaesang Pasang Target Gila-Gilaan: Jateng Harus Jadi Kandang Gajah PSI di 2029

Pemilu 2029 masih jauh di depan mata, tapi Partai Solidaritas Indonesia (PSI) sudah menyalakan mesinnya. Kali ini, Jawa Tengah jadi sasaran utama. Mereka berambisi menjadikan provinsi ini sebagai basis kemenangan mutlak lima tahun mendatang. Menanggapi hal itu, PDIP cuma berkomentar singkat: perjalanan pemilu masih panjang.

Ambisi itu diungkap langsung oleh Ketua Umum DPP PSI, Kaesang Pangarep. Dalam Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil) PSI Jawa Tengah yang digelar Kamis pekan lalu, Kaesang menekankan pentingnya momentum ini. Rakorwil, katanya, adalah langkah krusial untuk verifikasi internal partai menuju 2027.

Putra bungsu Presiden Jokowi itu tak henti-hentinya mendorong pembenahan struktur. Menurutnya, ini bukan sekadar urusan administrasi. Ini soal kemenangan.

"Ketua Dewan Pembina PSI waktu itu sudah bilang, kunci dari kemenangan kita adalah struktur. Jadi saya minta tolong sekali, struktur di Jateng sangat solid, agar Pemilu 2029 kita bisa menang mutlak di Jateng,"

tegas Kaesang di hadapan kader, di Hotel Sunan, Solo.

Memang, pada Pemilu 2024 lalu, PSI meraih 12 kursi di Jateng. Rinciannya, lima di DPRD Kota Solo, lima lagi di Semarang, dan dua di tingkat provinsi. Capaian itu naik dibanding 2019. Tapi bagi Kaesang, itu belum cukup. Bahkan, terasa terlalu kecil.

"Saya minta tolong, di 2029 atau nggak tahu nanti pemilihan di 2031. Saya minta tolong Provinsi, maupun Kabupaten/kota, harus terisi di seluruh Kabupaten/kota," ucapnya lagi.

Lalu, target spesifiknya seperti apa? Untuk tingkat provinsi, dia menyebut angka 17 kursi. "Naik dhuwur banget," akunya. Sementara di level kabupaten dan kota, minimal harus bisa membentuk satu fraksi di tiap daerah.

Jateng, Kandang Sang Gajah


Halaman:

Komentar