Irjen Agus Turun Langsung Pantau Arus Balik di Puncak, Lalu Lintas Diklaim Landai

- Minggu, 04 Januari 2026 | 19:25 WIB
Irjen Agus Turun Langsung Pantau Arus Balik di Puncak, Lalu Lintas Diklaim Landai

Hari ini, Kakorlantas Polri Irjen Agus Suryonugroho turun langsung mengecek situasi di kawasan wisata Puncak, Bogor. Kunjungannya bertepatan dengan puncak arus balik Nataru. Menurutnya, kondisi lalu lintas di sana masih terbilang terkendali.

"Tempat-tempat yang menjadi sasaran kegiatan, salah satunya adalah wisata, hari ini kami meninjau dengan Pak Menteri, situasi cukup terkendali dan masih ada kegiatan one way arah ke bawah," ujar Irjen Agus di Simpang Gadog, Minggu (4/1/2026).

Agus menambahkan, pengawasan ketat terus dilakukan sepanjang periode arus balik ini. Dia melihat sendiri, baik ruas jalan tol maupun jalur arteri tampak lancar-lancar saja.

"Sekali lagi, Natal dan tahun baru berjalan dengan lancar dan hari ini, hari terakhir arus balik. Saya lihat dari traffic counting, baik yang ada di jalan tol, di arteri, termasuk tempat-tempat wisata cukup landai," imbuhnya.


Halaman:

Komentar