Wapang TNI Turun Langsung ke Garut dan Agam, Tinjau Kerusakan Pascabencana

- Minggu, 07 Desember 2025 | 01:35 WIB
Wapang TNI Turun Langsung ke Garut dan Agam, Tinjau Kerusakan Pascabencana

Usai dari Sumut, perhatian dialihkan ke Sumatera Barat. Dengan menggunakan helikopter, Jenderal Tandyo terbang menuju Nagari Salareh Air di Kabupaten Agam, wilayah lain yang juga luluh lantak diterjang banjir bandang.

Dari udara, kerusakan terlihat jelas. Begitu mendarat, ia kembali terjun melihat kondisi riil warga serta sarana yang rusak.

"Wapang TNI melihat langsung kondisi masyarakat, sarana dan prasarana pasca bencana dan mendengarkan laporan mengenai kondisi terkini daerah terdampak, jumlah korban, serta kebutuhan mendesak masyarakat,"

tutur Agung Saptoadi menjelaskan.

Intinya, kata dia, sang Wakil Panglima ingin memastikan sendiri situasi di titik-titik terdampak. Sekaligus, memeriksa kesiapan pasukan TNI dalam mendukung operasi pencarian dan penanganan bencana secara menyeluruh. Di tengah cuaca yang tak menentu, upaya ini harus terus bergulir cepat.


Halaman:

Komentar