Bagi yang lolos, tahap selanjutnya adalah Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) yang dijadwalkan pada bulan Januari 2026.
Mengenal Lebih Dekat PPIH dan Tugasnya
Lalu, sebenarnya apa sih peran Petugas Penyelenggara Ibadah Haji atau yang biasa disingkat PPIH? Secara sederhana, mereka adalah petugas yang ditunjuk langsung oleh Menteri untuk memastikan operasional haji berjalan lancar. Tugasnya mencakup pembinaan, pelayanan, dan tentu saja perlindungan bagi jemaah.
Namun begitu, tak semua PPIH punya tugas yang sama. Berikut kategori petugas haji beserta job description-nya.
PPIH Pusat
Mereka ini ibaratnya otak operasinya. Bertugas mengoordinasi segala kegiatan penyelenggaraan haji, baik yang dilakukan di Indonesia maupun di Arab Saudi. Kerjanya lebih banyak di kantor pusat.
PPIH Arab Saudi
Inilah ujung tombak pelayanan di lapangan. Tugas utama mereka adalah membina, melayani, dan melindungi jemaah selama berada di Arab Saudi. Jadi, merekalah yang langsung berinteraksi dengan jemaah di Tanah Suci.
PPIH Embarkasi
Fokusnya pada jemaah yang akan berangkat dan pulang. Mereka bertugas di asrama embarkasi saat jemaah hendak berangkat, dan di asrama debarkasi ketika jemaah tiba kembali di tanah air.
PPIH Kloter
Mereka ini pendamping setia. Tugasnya membersamai jemaah dalam satu kelompok terbang (kloter) dari awal sampai akhir mulai dari Indonesia, selama perjalanan, di Arab Saudi, hingga kembali ke rumah.
Petugas Haji Daerah (PHD)
PHD punya peran yang agak unik. Mereka ikut dalam kloter dan bertugas memperkuat fungsi petugas kloter. Yang menarik, kuota untuk PHD ini diambil dari kuota jemaah haji reguler, sesuai aturan yang berlaku.
Artikel Terkait
Kemendikdasmen Rilis Doa Resmi untuk Peringatan Hari Guru Nasional 2025
BRIN Siapkan Pusat Riset Perikanan Tangkap Jawab Instruksi Prabowo
Muzani dan Syaikh Abdullah Perkuat Kolaborasi RI-Saudi di Riyadh
Delapan Dekade Mengabdi, PGRI Rayakan Usia Keemasan di Hari Guru Nasional