ARH Aniaya Kakak Ipar Hingga Tewas di Pasar Minggu, Ternyata Ini Pemicu yang Bikin Emosi Meledak

- Sabtu, 25 Oktober 2025 | 14:18 WIB
ARH Aniaya Kakak Ipar Hingga Tewas di Pasar Minggu, Ternyata Ini Pemicu yang Bikin Emosi Meledak

ARH Aniaya Kakak Ipar Hingga Tewas di Pasar Minggu, Ini Kronologinya

Seorang pria berinisial ARH (30) diduga melakukan penganiayaan berat terhadap kakak iparnya sendiri, BSP (39), yang berujung kematian. Insiden kekerasan ini terjadi di Jalan Rawa Bambu, Kecamatan Pasar Minggu, Jakarta Selatan, pada Sabtu (25/10).

Kronologi Penganiayaan di Pasar Minggu

Kapolsek Pasar Minggu, Kompol Anggiat Sinambela, mengonfirmasi bahwa penyebab kematian korban adalah akibat penganiayaan. Berdasarkan keterangan istri korban, peristiwa bermula ketika korban menegur pelaku yang kedapatan merokok di dalam kamar.

"Mendengar teguran dari korban, pelaku langsung emosi lalu mengambil palu yang ada di kamar belakang untuk memukul korban," jelas Anggiat melalui keterangan resmi.

Pelaku Kabur Usai Aniaya Korban


Halaman:

Komentar