MURIANETWORK.COM – Dalam satu hari yang sama, empat pimpinan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan Direktur Utama Bursa Efek Indonesia, Iman Rachman, serentak mengundurkan diri. Kejadian langka ini tentu saja memantik pertanyaan besar. Apa yang sebenarnya terjadi di balik layar pasar modal kita?
Menurut Noval Adib, ekonom dari Universitas Brawijaya, ini bukan sekadar pergantian pejabat biasa. Ada aroma persoalan struktural yang berat, terutama terkait isu free float yang tenggat waktunya semakin dekat.
“Saya curiga para petinggi yang mundur itu karena sadar mereka nggak bakal mampu menyelesaikan masalah free float ini sampai tenggat Mei nanti,” ujar Noval kepada RMOL, Sabtu (31/1/2026).
Ia melanjutkan, “Karena mereka tahu medannya seperti apa, tekanan-tekanan yang diterima seperti apa.”
Di sisi lain, Noval mengakui bahwa para pejabat yang mundur itu adalah orang-orang profesional yang sudah lama berkutat di dunia keuangan. Tapi rupanya, tekanan yang ada akhirnya membuat mereka memilih untuk angkat kaki.
“Sebetulnya mereka yang mundur-mundur itu orang profesional, tapi lha kok mundur juga,” imbuhnya dengan nada heran.
Artikel Terkait
Jenazah Wagub Sulbar Tiba di Jakarta, Akan Dimakamkan di Kalibata
Rakornas 2026: Titik Temu Pusat dan Daerah untuk Pacu Indonesia Emas 2045
Kabel Semrawut di Trotoar Karet, Warga Waswas Setiap Melintas
Nishfu Syaban: Antara Anjuran dan Penolakan Ulama