Banjir masih jadi pemandangan di beberapa sudut Kota Tangerang pagi ini. Genangan air itu akhirnya mendorong Wali Kota Sachrudin mengambil langkah untuk dunia pendidikan. Beliau menginstruksikan agar Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) dialihkan ke sistem Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ).
Intinya, Sachrudin ingin proses belajar anak-anak tidak ikut tergenang. "Saat ini, Kota Tangerang dilanda banjir," ujarnya pada Jumat (23/1).
"Jadi terkait kegiatan belajar anak-anak di sekolah, diinstruksikan sementara waktu untuk PJJ."
Namun begitu, instruksi ini tidak bersifat seragam untuk semua sekolah. Kebijakan ini khusus diterapkan bagi sekolah-sekolah yang benar-benar terdampak. Atau, bagi siswa-siswa yang rumahnya terendam banjir sehingga sulit berangkat.
Artikel Terkait
KPK Bongkar Dugaan Pemerasan Rp 50 Miliar untuk Jabatan Perangkat Desa di Pati
Pencabutan Izin Toba Pulp: Sinyal Politik Prabowo untuk Geng Jokowi?
Dugaan Proyek Fiktif, Dana Lender Rp 2,4 Triliun di PT DSI Tak Bisa Ditarik
Demokrasi dalam Cengkeraman: Kedaulatan Rakyat Dikaburkan oleh Permainan Elite