UMKM Merauke Sukses Ekspor Udang Perdana ke Singapura
CV Arnold Seafood Eksporter dari Merauke berhasil melakukan ekspor perdana udang ke pasar Singapura. Pelepasan ekspor pertama ini dilaksanakan di Bandara Mopah Merauke pada Senin (24/10).
Peran Bea Cukai Merauke dalam Klinik Ekspor
Keberhasilan ekspor ini tidak lepas dari pendampingan Bea Cukai Merauke melalui program Klinik Ekspor. Direktur CV Arnold Seafood Eksporter, Arnoldus Agayang, mengungkapkan bahwa sebelumnya pihaknya masih ragu untuk memasuki pasar internasional.
"Asistensi dan pendampingan sejak awal dari Bea Cukai Merauke sangat membantu kami merealisasikan ekspor ini," ujar Arnoldus.
Artikel Terkait
IHSG Cetak All Time High Baru di 8.318,53, Sektor Ini Jadi Penggerak!
Negosiasi Tarif Impor AS-Indonesia Bakal Dibahas di KTT G20, Airlangga: Kita Sedang Bicarakan
Bali Benoa Marina 2027: Fasilitas Kapal Pesiar 350 Meter & Investasi Rp1,6 Triliun
KKP Ajukan Pinjaman Spanyol Rp 2 Triliun untuk 10 Kapal Pengawas dan Sistem Patroli Laut