murianetwork.com - Pada perdagangan Rabu (20/12), IHSG ditutup naik 0,44% atau 31,82 poin di level 7.219,66.
Hari ini IHSG diprediksi bergerak mixed cenderung melemah terbatas dalam range 7.160-7.260.
Adapun sentimen yang mempengaruhi pergerakan IHSG hari ini antara lain, dari dalam negeri, pada Desember 2023 secara month to date (mtd) IHSG telah menguat 1,96% pada Rabu (20/12).
Akselerasi IHSG ditopang oleh sentimen domestik dan global yang positif mendukung iklim investasi portofolio. Selama sepekan investor asing catatkan net buy senilai Rp4,48 miliar di pasar reguler.
Sejalan dengan itu, mata uang rupiah juga terjaga, dimana kurs rupiah Jisdor terapresiasi 2,72% sejak awal November 2023 menjadi di level Rp15.512 per dolar AS (20/12). Menjelang akhir tahun, IHSG cenderung sepi sentimen ekonomi, namun katalis pembagian dividen interim emiten di akhir tahun berpotensi menopang laju IHSG.
Artikel Terkait
Pabrik Lotte Chemical Indonesia Resmi Beroperasi, Investasi Rp 65 Triliun untuk Kurangi Impor
Pembangunan Pusat Budidaya Perikanan di 500 Kabupaten: Target Prabowo 2026
Kementerian UMKM Ancang-ancang Cabut Kuota KUR Bank Nakal yang Persulit Pinjaman
Kinerja MDLA 2025: Laba Bersih Tumbuh 16.3% Capai Rp294 M di Kuartal III