Prabowo Ucapkan Selamat Milad ke-113 Muhammadiyah Lewat Instagram

- Rabu, 19 November 2025 | 00:05 WIB
Prabowo Ucapkan Selamat Milad ke-113 Muhammadiyah Lewat Instagram

JAKARTA - Presiden Prabowo Subianto menyampaikan ucapan selamat atas peringatan Milad ke-113 Muhammadiyah melalui unggahan di akun Instagram resminya, @prabowo, pada Selasa (18/11/2025).

Unggahan tersebut menampilkan ilustrasi dengan nuansa warna hijau yang menonjolkan Gedung Pimpinan Pusat Muhammadiyah sebagai latar belakang. Logo resmi peringatan Milad ke-113 turut terpampang jelas, disertai tulisan "Milad Muhammadiyah 18 November 1912–18 November 2025" dengan mengusung tema "Memajukan Kesejahteraan Bangsa".

Muhammadiyah, yang didirikan oleh KH Ahmad Dahlan di Kampung Kauman, Yogyakarta, pada 18 November 1912, merayakan hari jadinya yang ke-113. Nama organisasi Islam terbesar kedua di Indonesia ini diambil dari nama Nabi Muhammad Shallallahu Alaihi Wasallam, yang mencerminkan identitasnya sebagai pengikut dan peneladani ajaran Rasulullah.

Sejak awal berdirinya, Muhammadiyah merefleksikan ajaran Islam yang bersumber dari Al-Qur'an dengan gerakan yang menitikberatkan pada pembangunan tata sosial dan pendidikan masyarakat. Organisasi ini menampilkan wajah Islam yang dinamis, tidak hanya terbatas pada aspek spiritual pribadi, tetapi juga aktif membangun sistem kehidupan umat dalam berbagai aspek.

Komentar