Sistem Informasi Pencalonan (Silon) digunakan para calon di Pilgub Jakarta 2024 untuk mengunggah data dukungan.
"Keempat calon itu adalah Dharma Pongrekun, Sudirman Said, Noer Fajriansyah dan Poempida Hidayatullah," kata anggota KPU DKI Jakarta Dody Wijaya di Jakarta, Minggu (12/5/2024).
Keempat bakal calon itu, lanjut Dody sudah melakukan konsultasi ke KPU Jakarta dan mengambil akses ke aplikasi pencalonan.
Adapun calon yang pertama konsultasi adalah mantan Kepala Badan Siber dan Sandi Nasional (BSSN) Dharma Pongrekun beserta timnya.
Kemudian dilanjutkan oleh Komisaris PT Petrokimia Gresik (Persero) yang juga mantan Ketum PB HMI Noer Fajriansyah.
Selanjutnya ada mantan Menteri ESDM Sudirman Said dan timnya, disusul Poempida Hidayatullah yang berkonsultasi pada Sabtu (12/5).
Artikel Terkait
Menguak Isu Pemakzulan Gus Yahya: Fakta Rapat Tertutup dan Respons PBNU
Jokowi Pilih Forum Global di Singapura Saat Gugatan Ijazah Menggantung di PN Surakarta
Jimly Asshiddiqie Beberkan Praktik Ijazah Palsu yang Masih Jadi Penyakit Kronis Politik Indonesia
UGM Dinilai Gagal Tunjukkan Arsip Legalitas Ijazah Jokowi