murianetwork.com -- Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut 2 yaitu Gibran Rakabuming Raka menyampaikan bahwa program hilirisasi harus tetap dilanjutkan dan diperluas pada saat menyampaikan visi misinya di debat keempat Pemilihan Presiden (Pilpres) tahun 2024.
Gibran Rakabuming Raka mengatakan bahwa negara Indonesia merupakan negara besar yang memiliki sumber daya alam yang sangat kaya.
“Indonesia memiliki sumber daya alam yang sangat kaya diantaranya kita mempunyai cadangan nikel terbesar di dunia, timah terbesar nomor 2,” kata Gibran.
Cawapres nomor urut 2 yaitu Gibran mengatakan dengan kayanya sumber daya alam di negara Indonesia, maka program hilirisasi harus dilanjutkan dan diperluas.
“Oleh karena itu, program hilirisasi harus dilanjutkan dan diperluas pencakupannya,” ujar Gibran.
Artikel Terkait
KPU Solo Bantah Keras Isu Pemusnahan Berkas Pendaftaran Jokowi
Arsul Sani Pamer Ijazah Asli, Denny Indrayana: Beda Bumi dan Langit dengan Sikap Jokowi
Anggota Bon Jowi Tuduh Jokowi Psikopat jika Sengaja Tak Tunjukkan Ijazah Asli
Menhut Raja Juli Antoni Buka Suara: Ini Alasan Polisi Aktif Masih Dibutuhkan di Kemenhut Pasca Putusan MK