Paviliun Indonesia di COP30 Brasil Perkuat Pasar Karbon, Nilainya Capai USD 7,7 Miliar

- Selasa, 11 November 2025 | 10:25 WIB
Paviliun Indonesia di COP30 Brasil Perkuat Pasar Karbon, Nilainya Capai USD 7,7 Miliar

Paviliun Indonesia Resmi Dibuka di COP30 Brasil, Perkuat Pasar Karbon Berintegritas

Indonesia secara resmi meluncurkan Paviliun Indonesia pada Konferensi Perubahan Iklim PBB (COP30) di Belem, Brasil. Pembukaan ini dipimpin langsung oleh Utusan Khusus Presiden bidang Iklim dan Energi, Hashim Djojohadikusumo, yang menegaskan paviliun ini akan menjadi pusat diplomasi hijau dan aksi iklim Indonesia selama konferensi berlangsung.

Kehadiran Paviliun Indonesia merupakan wujud nyata komitmen nasional dalam memimpin aksi iklim global. Menteri Lingkungan Hidup/Kepala BPLH, Hanif Faisol Nurofiq, menekankan bahwa Indonesia tidak hanya hadir untuk bernegosiasi, tetapi juga untuk menunjukkan kesiapan menjadi jembatan hijau yang menghubungkan pemerintah, pelaku usaha, dan masyarakat global.

Fokus pada Pasar Karbon Berintegritas Tinggi

Dengan mengusung tema "Accelerating Substantial Actions of Net Zero Achievement through Indonesia High Integrity Carbon", paviliun ini menampilkan lebih dari 50 sesi strategis. Salah satu inovasi utamanya adalah forum "Seller Meet Buyer" yang pertama kali dihadirkan dalam sejarah partisipasi Indonesia di COP.


Halaman:

Komentar