Jenazah Mahasiswa UIN Walisongo Ditemukan di Sungai Singorojo Kendal, Korban Tewas Jadi 4

- Rabu, 05 November 2025 | 10:25 WIB
Jenazah Mahasiswa UIN Walisongo Ditemukan di Sungai Singorojo Kendal, Korban Tewas Jadi 4

Update Pencarian Korban Hanyut di Kendal: Satu Jenazah Mahasiswa UIN Walisongo Ditemukan Lagi

Tim SAR gabungan berhasil menemukan satu jenazah mahasiswa UIN Walisongo Semarang yang hanyut di Sungai Singorojo, Kendal. Dengan penemuan terbaru ini, total korban yang telah dievakuasi menjadi empat orang dari enam mahasiswa yang menjadi korban.

Kepala BPBD Kendal, Ali Sutaryo, mengonfirmasi bahwa jenazah dengan jenis kelamin pria tersebut ditemukan pada Rabu (5/11) pagi, sekitar pukul 08.25 WIB. Lokasi penemuannya berada di pinggiran Sungai Singorojo, tepatnya di area Dusun Kedung Lantingan.

"Lokasi penemuan tidak jauh dari titik kejadian, hanya sekitar 500 meter. Proses evakuasi masih berlangsung," sambung Ali Sutaryo seperti dikutip dari pemberitaan.


Halaman:

Komentar