Jokowi Hadiri Rakernas PSI, Partai Siapkan Perang Akar Rumput

- Kamis, 29 Januari 2026 | 00:05 WIB
Jokowi Hadiri Rakernas PSI, Partai Siapkan Perang Akar Rumput

Target ke depan punya garis yang jelas. Ali menekankan, struktur partai harus lengkap dan solid sampai ke tingkat ranting. Kader PSI diharapkan hadir di tengah warga setiap hari, bukan cuma muncul saat musim pemilu. "Instruksinya jelas: rapikan barisan. Perkuat dari DPD, DPC, hingga DPRt. PSI harus jadi partai yang paling responsif tangani masalah rakyat di akar rumput," imbuh politisi senior itu.

Lalu, soal kehadiran Jokowi? Ahmad Ali tak menyembunyikan antusiasmenya. Ia menyebut kehadiran mantan presiden itu sebagai energi besar.

"Sokongan moral dari Pak Jokowi besok luar biasa. Ini menunjukkan PSI diperhitungkan. Kami siap menyongsong agenda-agenda besar bangsa," katanya.

Dengan semua persiapan itu, Ali memastikan seluruh kadernya dalam kondisi tempur yang prima. Rakernas ini akan jadi panggung untuk menunjukkan kematangan PSI sebagai partai modern.

"Soliditas infrastruktur kita bangun, dapat restu dari tokoh bangsa. Saya pastikan PSI sangat siap. Kita 'Menegaskan Arah Juang' untuk tidak lagi menoleh ke belakang, tapi berlari kencang memenangkan hati rakyat," pungkas Ali.


Halaman:

Komentar