Dua Presiden Bersanding, Jadi Saksi Pernikahan Sekpri Prabowo

- Minggu, 18 Januari 2026 | 11:20 WIB
Dua Presiden Bersanding, Jadi Saksi Pernikahan Sekpri Prabowo

Lihat saja daftarnya. Dari Ketua DPD Sultan Najamudin, Menko AHY, hingga sejumlah menteri seperti Tito Karnavian, Erick Thohir, dan Meutya Hafid hadir semua. Tak ketinggalan, mantan Menko Luhut Binsar Pandjaitan juga terlihat hadir.

Dari kalangan TNI-Polri, pimpinan tertingginya pun datang. Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo turut memeriahkan acara. Mereka semua hadir, melebur dalam kebahagiaan pasangan baru ini.

Di luar gedung, halaman depan dipenuhi jejeran karangan bunga. Bunga-bunga itu seperti cermin dari daftar tamu undangan. Ada yang dari Presiden Prabowo sendiri, Wapres Gibran, hingga sejumlah menteri dan pimpinan lembaga seperti Airlangga Hartarto dan Bahlil Lahadalia. Bahkan dari pimpinan TNI-Polri seperti KSAD Jenderal Maruli Simanjuntak juga mengirimkan ucapan selamatnya.

Hari itu, politik terasa hangat. Di balik gemerlap lampu gedung dan harum bunga, yang menonjol justru kesan kekeluargaan. Dua presiden dari poros berbeda duduk bersama, merayakan cinta anak buahnya. Sebuah momen sederhana, namun sarat makna.


Halaman:

Komentar