Masih ada waktu sekitar dua bulan sebelum Hari Raya Idul Fitri tiba. Tapi, kalau kamu jalan-jalan ke pusat grosir Tanah Abang, Jakarta Pusat, suasana sudah jauh berbeda. Berbagai model yang digadang-gadang jadi tren baju lebaran tahun depan, sudah ramai dipajang di etalase toko.
Di tengah keramaian itu, seorang pedagang bernama Bella (30) cukup percaya diri. Menurutnya, toko gamis miliknya adalah yang pertama mempopulerkan model gamis rompi lepas desain yang sempat viral di media sosial beberapa waktu lalu.
"Sebenarnya kita lebih ke pencetusnya ya," ujar Bella, ditemui di Tanah Abang pada Rabu (7/1/2026).
"Dalamnya kan gamis bermotif, lalu dilapisi outer dari brokat atau yang bermotif juga. Jadinya bisa dipakai dua gaya, 2 in 1 gitu," lanjutnya menjelaskan.
Artikel Terkait
Ammar Zoni Menangis Saat Akui Keterlibatan dalam Jaringan Narkoba Rutan Salemba
Dapur Gizi di Sragen Dipaksa Pindah Usai Berdampingan dengan Kandang Babi
Generasi Z Paling Kencang Tolak Wacana Pilkada Lewat DPRD
SPPG di Sragen Dipindahkan Usai Protes Berdampingan dengan Peternakan Babi