Iran kembali mengeksekusi mati seorang warganya. Kali ini, seorang pria bernama Ali Ardestani harus menghadapi hukuman mati setelah dinyatakan bersalah menjadi mata-mata Mossad, badan intelijen Israel.
Laporan itu datang dari Mizan, outlet media milik otoritas kehakiman Iran, seperti dilansir Reuters Rabu lalu. Menurut mereka, vonis mati untuk Ardestani sudah dapat persetujuan dari Mahkamah Agung.
“Hukuman mati terhadap Ali Ardestani atas kejahatan spionase untuk mendukung dinas intelijen Mossad, dengan memberikan informasi sensitif negara ini, telah dilaksanakan setelah mendapat persetujuan dari Mahkamah Agung dan melalui prosedur hukum,”
begitu bunyi pernyataan resmi Mizan. Tidak dijelaskan lebih detail kapan dan di mana eksekusi itu berlangsung.
Ini bukan kasus pertama. Sudah jadi rahasia umum bahwa Iran dan Israel terlibat perang bayangan yang berlarut-larut, puluhan tahun lamanya. Banyak orang di Iran yang akhirnya dihukum mati dengan tuduhan serupa bekerja sama dengan musuh.
Artikel Terkait
Tembakan ICE di Minneapolis: Terorisme Domestik atau Tragedi di Jalanan?
Kapendam Udayana Buka Suara Soal Video Viral Penjemputan Ayah Prajurit
Ayah Prada Lucky Chepril Ditangkap Usai Dilaporkan Istri Soal KDRT dan Hinaan di TikTok
Ayah Prajurit Viral Diamankan Denpom Usai Dilaporkan Istri Sendiri