Di Istana Negara, Jumat lalu, Presiden Prabowo Subianto melepas kontingen Indonesia yang akan berlaga di SEA Games 2025. Dalam sambutannya, ia tak hanya memberi semangat, tapi juga mengungkap sebuah rencana besar yang sedang digodok pemerintah.
Rencananya, pemerintah akan membangun sebuah pusat olahraga raksasa. Luasnya? Minimal 500 hektare. Prabowo menegaskan, fasilitas skala kecil seperti lima atau delapan hektare bukanlah yang ia maksud. Ia menginginkan sesuatu yang benar-benar monumental.
"Saya sudah merencanakan kita akan bangun pusat olahraga yang besar, saya minta sekitar minimal 500 hektare pusat (olahraga) itu. Nggak ada pusat olahraga yang 5 hektare, 8 hektare, tidak," tegas Prabowo.
Di pusat olahraga itu nanti, pemerintah berencana menghadirkan fasilitas berkelas dunia atau state of the art. Namun begitu, yang tak kalah penting adalah sistem pembinaannya. Fokusnya adalah pada program jangka panjang, dimulai sejak atlet masih belia.
"Saya sudah bicara ke Menpora kita akan bertekad untuk mengadakan pembinaan olahraga jangka panjang," ujarnya.
Artikel Terkait
Es Legen di Pantura Berujung Mencekam: Rp 140 Juta Raib Digasak Maling
Gempa Magnitudo 3,4 Guncang Lumajang Dini Hari
Anggota DPRD Pelalawan Diperiksa Polisi Terkait Ijazah Orang Lain
Politisi Mali Divonis Tiga Tahun Penjara di Pantai Gading Atas Tuduhan Hina Presiden