"Pertama, infrastruktur itu fondasi untuk konektivitas, aliran data, dan integrasi teknologi. Ia jadi tulang punggung utama bagi kecerdasan ekonomi. Kedua, dengan regulasi yang tepat, ekosistem bisa tumbuh lebih kuat dan lebih cepat. Inovasi, teknologi, dan kewirausahaan akhirnya saling menguatkan," papar Jokowi.
Baru setelah itu, ia menyebut beberapa marketplace yang lahir dan berkembang di Indonesia. Tapi yang paling ia sorot adalah sistem pembayaran QRIS.
"QRIS Indonesia bikin pembayaran digital jadi mudah dan universal. Sekarang, pedagang kaki lima di desa terpencil pakai sistem yang sama dengan perusahaan besar di Jakarta," ungkapnya dengan nada bangga.
Ia juga menyinggung langkah Indonesia memanfaatkan teknologi dan sumber daya melalui hilirisasi dan pengembangan sektor baterai kendaraan listrik. "Ini semua langkah menuju kecerdasan ekonomi," tutup Jokowi.
Artikel Terkait
Trump Klaim Hanya Moral Pribadi yang Bisa Menghentikannya, Bukan Hukum Internasional
Trump Tegaskan Ambisi Greenland: Dengan Cara Mudah, Atau Sulit
Guterres Murka, Rusia Hantam Infrastruktur Vital Ukraina di Tengah Beku
Gempa Magnitudo 2,8 Guncang Pandeglang Dini Hari