Video yang memperlihatkan kondisi aspal baru di Jalan Tanak Awu-Tumpak, Kecamatan Pujut, Lombok Tengah, NTB, mendadak ramai diperbincangkan. Aspalnya terlihat mengelupas. Banyak yang protes, menilai pekerjaannya asal-asalan.
Menanggapi hal itu, Dinas PUPR Lombok Tengah akhirnya angkat bicara. Kepala Dinas setempat, Lalu Rahdian, membantah keras tudingan bahwa proyek jalan itu dikerjakan dengan sembarangan. Menurut dia, untuk menilai kualitas aspal, tidak bisa hanya dari penampakan luarnya saja. Harus ada uji laboratorium dulu.
"Nanti kan ada analisa lab-nya," ujar Lalu, seperti dilaporkan detikBali, Rabu (19/11/2025). Ia lalu memberikan penjelasan yang cukup menohok. "Tapi saya perlu sampaikan, aspal itu butuh waktu biar perekatannya maksimal. Kira-kira sampai satu bulan lah."
Artikel Terkait
Puluhan Siswa SMAN 72 Jakarta Kembali ke Kelas Pascaledakan
Mayat Tanpa Identitas Ditemukan Terbungkus Plastik di Kebun Pisang Cikupa
Panggilan Diam-diam: Wanita Korban KDRT Diselamatkan Usai Negosiasi di Pekanbaru
Prabowo Hentikan Tradisi Pengerahan Pelajar untuk Sambut Kunjungan Kerja