Banjir Jakarta Selatan Capai 80 cm, Pela Mampang & Pasar Jagal Terendam

- Selasa, 18 November 2025 | 16:20 WIB
Banjir Jakarta Selatan Capai 80 cm, Pela Mampang & Pasar Jagal Terendam

Banjir Rendam Sejumlah Ruas Jalan di Jakarta Selatan, Ketinggian Capai 80 Cm

Jakarta Selatan mengalami genangan banjir dengan intensitas tinggi pada Selasa sore (18/11/2025). Salah satu lokasi yang terdampak parah adalah kawasan Pasar Jagal, Kemang Utara, dimana ketinggian air dilaporkan mencapai sekitar 50 centimeter.

Berdasarkan informasi dari TMC Polda Metro Jaya, genangan air setinggi 50 cm di Pasar Jagal, Kemang Utara tersebut mengakibatkan jalanan di lokasi menjadi tidak dapat dilalui kendaraan. Petugas kepolisian terpaksa memberlakukan pengalihan arus lalu lintas sementara untuk mengantisipasi kemacetan dan menjaga keselamatan pengendara.

Dari dokumentasi video yang beredar, tampak jelas banjir di lokasi tersebut setinggi paha orang dewasa, membuat aktivitas transportasi terhenti total untuk sementara waktu.


Halaman:

Komentar