KY juga menekankan pentingnya pemberian rumah dinas yang layak bagi hakim. Idealnya, rumah dinas tersebut dibangun secara terpusat untuk memudahkan proses pengawasan dan pengamanan. Dengan kondisi tempat tinggal yang terkonsentrasi di area tertentu, keadaan para hakim dapat termonitor dengan lebih baik oleh institusi pengadilan.
Raden Zaenal Arief yang juga menjabat sebagai juru bicara PN Palembang ditemukan meninggal dunia di kamar kosnya di kawasan Dwikora, Palembang. Kejadian ini pertama kali diketahui oleh petugas keamanan kos yang khawatir karena tidak melihat aktivitas seperti biasa dari hakim senior tersebut.
Setelah tidak mendapatkan respons dari dalam kamar, petugas bersama penghuni lain akhirnya membuka pintu dan menemukan almarhum telah meninggal dunia. Kabar duka ini menyelimuti keluarga besar PN Palembang Kelas IA Khusus, yang mengenang almarhum sebagai hakim senior yang ramah dan berdedikasi tinggi.
Artikel Terkait
Wiranto Ucapkan Perpisahan Haru, Istri Uga Wiranto Dimakamkan Sederhana di Karanganyar
Polresta Bogor Kota Ungkap Peredaran 2 Kg Ganja & 43 Ribu Pil dalam Operasi Antik Lodaya
Serangan Rudal Rusia di Balakliya Tewaskan 3 Orang, 10 Luka-luka Termasuk Anak-anak
Gus Dur, Syaikhona Cholil, dan Rahmah El Yunusiyyah Ditetapkan Jadi Pahlawan Nasional, Ini Kata HNW