Buaya 3 Meter Muncul di Teluk Manado, BPBD-BKSDA Lakukan Patroli Intensif

- Jumat, 07 November 2025 | 07:24 WIB
Buaya 3 Meter Muncul di Teluk Manado, BPBD-BKSDA Lakukan Patroli Intensif

Ukuran Buaya Manado Diperkirakan Mencapai 3 Meter

Kepala BPBD Kota Manado, Donald Sambuaga, mengonfirmasi bahwa buaya tersebut aktif di perairan dangkal sekitar kawasan wisata. "Dari hasil pengamatan visual, ukuran buaya diperkirakan sekitar tiga meter," jelas Donald. Temuan ini memperkuat kekhawatiran akan keselamatan warga.

Langkah Penanganan dan Peringatan untuk Warga

Untuk mengantisipasi bahaya, BPBD Manado akan berkoordinasi untuk melakukan upaya penangkapan dan pemindahan buaya. Rencana taktis juga telah disusun, termasuk pemetaan area sebaran menggunakan drone, patroli laut rutin, dan pemasangan papan peringatan di titik-titik rawan di pesisir.

Pihak berwenang mengimbau masyarakat, khususnya warga pesisir, untuk tetap waspada saat beraktivitas. Masyarakat juga diminta untuk segera melapor jika melihat penampakan buaya kembali untuk mempermudah proses penanganan.


Halaman:

Komentar