Pihak Kodam XVIII/Kasuari menyatakan bahwa aksi kekerasan ini menambah daftar panjang kekejaman kelompok bersenjata terhadap aparat keamanan dan warga sipil di wilayah Papua Barat. Saat ini, Kodam masih melakukan langkah pengamanan lanjutan dan berkoordinasi dengan aparat terkait untuk memastikan situasi di sekitar lokasi kejadian tetap kondusif.
"Peristiwa ini menunjukkan bentuk kekejaman yang kerap dilakukan kelompok bersenjata terhadap TNI dan Polri maupun masyarakat umum," tegas Letkol Inf J. Daniel P. Manalu.
Evakuasi dan Komitmen Penegakan Hukum
Jenazah Praka Amin Nurohman sedang dalam proses evakuasi dari Teluk Bintuni menuju kampung halamannya di Kebumen, Jawa Tengah. Di sisi lain, Kodam XVIII/Kasuari berkomitmen penuh untuk mengejar dan menangkap para pelaku penembakan keji ini.
"Kodam XVIII/Kasuari berkomitmen akan mengejar dan menangkap para pelaku penembakan itu," pungkasnya.
Sumber: inilah.com
Artikel Terkait
Jokowi Bongkar Alasan Rutin Temui Prabowo, Ternyata Ini yang Dibahas!
Amanda Manopo Pakai Cincin Nikah 7 Berlian, Ternyata Harganya Bikin Melongo!
dr. Tifa Bongkar Sisi Lain Keluarga Jokowi: Ibu Tiri dan Usia Ayah yang Beda 19 Tahun!
Pemerintah Didesak Terus Kawal Gencatan Senjata Gaza, Masa Depan Palestina Ditentukan?