Ia merupakan motor bengkel yang lokasinya berada tak jauh dari tempat Vina Cirebon dan Eki ditemukan terkapar di flyover pada tahun 2016, lalu.
Oki mengklaim, dia adalah salah satu saksi yang pertama datang ke tempat kejadian perkara.
Menurut Oki, saat itu ada seorang wanita yang memohon bantuannya karena ada yang terkapar di flyover.
"Ada satu orang cewek, ngaku-ngaku itu temannya almarhum. (dia bilang) tolong mas, tolong mas, ini teman saya," katanya dikutip dari channel YouTube Kang Dedi Mulyadi pada Jumat, 19 Juli 2024.
Oki mengatakan, bahwa saat itu kondisi Vina dan Eki sudah tergeletak dengan posisi berdekatan.
"Eki masih pakai helm. Vina pakai celana pendek hotpent," tuturnya.
Vina Cirebon, kata Oki, tidak mengenakan helm. Saat itu tak ada yang berani menyentuh korban, lantaran menunggu polisi datang.
"Enggak ada yang berani megang sblm polsek datang. Baru datang polisi pada bantu. Saya coba buka tali helm. Kalau yang buka helmnya saya ngak kenal. Itu dia karena disuruh sama polisi," tuturnya.
Artikel Terkait
Tanggung Jawab: Kunci Pemuda Membuka Gerbang Masa Depan
Trump Sambut MBS dengan Kontrak Ratusan Miliar, Dikritik Pedas Sanders
Solidaritas Catalonia-Palestina Bergema di Lluís Companys, Hasil Tiket Disalurkan untuk Kemanusiaan
Suripto: Penjaga Kecemasan Moral di Titik-Titik Sunyi Sejarah Indonesia